18.03

about spenza

SMPN 1 DENPASAR

Siapa yang tidak kenal dengan SMPN 1 DPS? SMP yang memiliki segudang prestasi ini tidak asing lagi bagi masyarakat Denpasar pada umumnya. SMPN 1 DPS adalah salah satu sekolah menengah pertama terfavorit di Bali. SMP yang berlokasi di Jalan Surapati no. 2 ini memiliki segudang prestasi baik dalam bidang akademik maupun dalam bidang non akademik. Saat ini SMPN 1 DPS sudah berstatus Sekolah Bertaraf Internasional dan sekarang sekolah ini menggunakan sistem pembelajaran melalui online atau internet. SMPN 1 DPS terkenal dengan siswanya yang cerdas dan memiliki sikap disiplin yang sangat tinggi. Sehingga banyak siswanya yang berhasil meraih juara dalam berbagai perlombaan baik tingkat kabupateb, provinsi, nasional maupu internasional. Sekolah ini telah berdiri sejak masa pemerintahan Belanda, sekolah ini telah mengalami berbagai tahap renovasi, tetapi salah satu gedungnya masih memperlihatkan arsitektur pada zaman pemerintahan Belanda. Sekolah ini memiliki luas kurang lebih 30 are. Di SMPN 1 DPS setiap siswa ditempatkan dalam suatu kelas yang sesuai dengan kemampuan siswa tersebut. Siswa yang menempati kelas SBI adalah siswa yang memiliki kemampuan lebih dalam bidang bahasa inggris dan Komputer. Kelas regular adalah kelas bagi para siswa yang memilki IQ dibawah 125 dan Sementara kelas percepatan adalah kelas bagi para siswa yang memiliki IQ di atas 125, siswa yang ditempatkan di kelas ini akan tamat SMP hanya dalam waktu 2 tahun. Fasilitas di sekolah ini cukup memadai, disini terdapat 1 buah lab. Biologi, 1 buah lab. Fisika, 1 buah lab. Bahasa, 1 buah lab komputer dan 1 buah lab. Multimedia. Disini juga terdapat 1 buah aula yang dapat digunakan untuk melakukan segala kegiatan sekolah. Disini juga terdapat 2 buah kantin, disebelah barat dan timur. Di sekolah ini juga terdapat sebuah padmasana yang digigunakan bagi tempat persembahyangan siswa atau guru yang beragama hindu.

0 komentar: